Cek Harga kertas bekas - Masih seputar barang tak terpakai yang biasa disebut dengan rongsokan, dan pada kesempatan kali ini yang akan kami sajikan adalah tentang berbagai jenis kertas bekas rongsok dengan kisaran harga terbarunya, informasi ini kami peroleh dari salahsatu pengusaha rongsokan atau pengepul bandar rongsok yang bisa dipercaya terkait referensi harga yang dikemukakannya, namun kadang harga bisa saja berubah kapanpun karena perbedaan harga sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor.
Mungkin saja anda menemukan pada postingan kami sebelumnya harga kertas bekas berbeda dengan harga yang kami sajikan pada kesempatan kali ini, pada postingan sebelumnya harga kertas bekas mungkin belum kami update dengan informasi yang ditemukan baru baru ini, oleh karena itu kami sarankan mencari referensi harga rongsokan tidak hanya pada satu sumber saja melainkan harus kaya dengan beberapa referensi sehingga bisa menentukan patokan harga sebagai gambaran usaha menjanjikan di bidang barang bekas.
Bagi sebagian orang mengenal kertas bekas hanya pada semua jenis kertas dengan pasaran harga yang sama, namun sebenarnya semua jenis kertas memiliki harga berbeda tergantung pada kertas itu sendiri, kebersihan dan kualitas dari kertas mempengaruhi harga jual rongsok kertas, diantara jenis jenis kertas bekas yang masih bisa dijual dengan harga lumayan mahal seperti kertas bekas kardus/box, duplex dan mix / as, hvs swl / ap, koran, buku tulis (bl), king, buku telp, kertas buram, kones dan kantong sak semen.
Jadi intinya terdapat banyak jenis kertas bekas yang bisa mendulang rupiah, dan dari semua jenis kertas ini harganya sangat bervariatif dan fluktuatif tergantung kondisi pasar (penawaran dan permintaan). Bagi anda yang saat ini sedang mencari informasi harga dan jenis jenis kertas bekas, di bawah ini telah kami sajikan informasi harga berbagai jenis kertas bekas serta gambaran singkat terkait jenis kertas masing masing.
Berbagai jenis dan harga kertas bekas yang memiliki peluang bagus untuk bisa dijual adalah sebagai berikut :
#1. Jenis Kertas Buram (BKL)
Jenis kertas buram atau BKL adalah kertas yang ringan dan berwarna agak gelap, sama dengan hvs namun kertas ini kelihatan kusam sedangkan hvs putih bersih, biasanya di tempat foto copi jenis kertas ini mudah di temui, untuk kisaran harga kertas buram tanpa cover dan lem berkisar antara 1.500-1.700 / Kg.
#2. Jenis kertas Kones
Jenis kertas kones adalah kertas berbentuk gelondongan bulat yang terbuat dari kardus biasanya untuk gulungan kain, plastik, benang, dan berbagai lain sejenisnya, pasaran harga kertas bekas jenis ini berkisar antara Rp.700 - Rp.1.000 / Kg.
#3. Jenis kertas Kantong Semen
Kertas kantong semen bekas atau sak semen memiliki harga yang cukup lumayan mahal, kisaran harga kantong semen bekas semua merk berkisar antara Rp.2000-2500 / Kg.
#4. Jenis kertas Kardus / Box
Jenis kertas bekas yang satu ini sangat mudah dicari dan ditemukan seperti di rumah rumah, pasar, toko dan perusahaan perusahaan karena memang kardus biasa digunakan sebagai alat kemasan elektronik, furniture dan sebagainya yang jarang dibutuhkan setelah dibeli sehingga bisa kita beli, kisaran harga kardus bekas antara Rp.1.500 - Rp.2.500 / Kg.
#5. Jenis kertas Duplex dan Mix / As
Duplex adalah kelompok kertas karton yang biasanya digunakan untuk box makanan, kue, buah atau lainya. Sedangkan Mix /As sedikit mirip dengan kertas duplex misalnya bungkus rokok, susu, kue kering, majalah, buku bacaan, cover buku yang licin. Untuk pasaran harga kertas duplex sebesar Rp.1000- Rp.1.500 perkilogramnya. Sedangkan Mix/as Rp.1400-1500 perkilogramnya.
#6. Jenis kertas HVS SWL / AP
Salahsatu jenis kertas rongsok lainnya adalah jenis kertas HVS yang biasa digunakan di berbagai perusahaan, kantor sebagai alat pencetak setiap dokumen, kisaran harganya adalah Rp.3.000 - 4.000 / Kg (untuk kertas hvs polos), sedangkan HVS yang ada bekas tinta hasil print atau photo copy (SWL / AP) berkisar Rp.2.000 - Rp.2.700/ Kg.
#7. Jenis kertas Koran
Kertas koran bekas merupakan salahsatu kertas yang banyak ditemukan karena banyak yang membaca koran dan setelah itu tidak lagi membutuhkannya, koran yang bersipat media informasi terbaru setiap hari selalu berganti berita sehingga yang sudah terlewat hanya akan menjadi kertas rongsok saja, kisaran harga koran bekas adalah Rp.1.500-2.500 / Kg.
#8. Jenis kertas Buku Tulis (BL)
Jenis kertas buku tulis bekas pelajar dan anak sekolah merupakan salahsatu jenis rongsok kertas yang lumayan mahal, kisaran harga antara Rp.1.500-3.000 / Kg.
#9. Jenis kertas King
Jenis kertas king sebenarnya mirip untuk pembuatan kalender, ciri kertasnya berwarna putih, tebal dan polos, idak hanya itu kertas ini mengkilap dan jika disobek tampak ada serat yang berwarna putih, kisaran harga kertas king adalah Rp.2.000-2.500 / Kg.
#10. Jenis kertas Buku Telp
Jenis rongsok kertas yang satu ini adalah seperti jika anda sering melihat yellow pages itulah yang dimaksud buku telp, kisaran harganya adalah Rp.1000-1.500 / Kg.
Tag#Harga kertas bekas, pengepul kertas bekas di tangerang, pengepul kertas bekas jawa timur, harga kertas bekas per kilo, pengepul kertas bekas depok, harga kertas bekas 2020, harga kertas bekas ud budi purnama, harga kertas bekas kiloan.
Mungkin penjelasan kami tentang jenis kertas bekas kurang bisa dipahami dan kami mohon maaf sekali, namun kami berharap masih bisa dimengerti apa yang kami sajikan dengan kata kata sederhana di atas.
Baca juga : (Harga rongsokan berbagai jenis terbaru)
Demikian yang dapat kami sampaikan pada kesempatan kali ini tentang harga dan jenis jenis kertas bekas rongsokan, semoga kisaran harga yang kami sajikan di atas bisa bermanfaat. Terimakasih.